
Deskripsi
Materi pembelajaran ini menjelaskan cara memproses data secara terstruktur dan menggunakan algoritma yang tepat. Mempelajari langkah-langkah untuk membuat algoritma dengan bantuan pseudocode dan flowchart. Menjadi terbiasa dengan bentuk umum dari program C dan elemen dasar dalam suatu program.
Pada pembelajaran ini materi disajikan berupa video dengan total durasi 88 menit, dimana terdiri dari 10 modul, yaitu : 1. Overview Course & Langkah-Langkah Pengembangan Algoritma; 2. Pseudo-Code; 3. Flowchart; 4. Pengantar Bahasa C; 5. Perpusatkaan Standar dan Struktur C; 6. Commnet, Escape Sequence, Karakter, Identifier dan Kata Kunci dalam C; 7. Variabel, Tipe Data, dan Konstan; 8. Operasi Input & Output; 9. Pengantar Operator & Operand; 10. Precedence dan Associative.
Setelah menyelesaikan pembelajaran ini, pelajar diharapkan mampu : memahami bagaimana mengembangkan algoritma dengan bantuan pseudocode dan flowchart; memahami bagaimana mengembangkan program sederhana di C; memahami dan membedakan antara operator dan operand; juga fungsi masing-masing jenis operator.
Apa yang akan Anda pelajari
"- Pengantar Algoritma
- Pengantar C
- Operator & Operand"
Kebutuhan sebelum belajar
Tidak ada
Untuk siapa kelas ini
Mahasiswa dan professional yang bekerja atau mempunyai ketertarikan untuk mempelajari Cara Mengolah Data Secara Terstruktur pada ilmu Teknologi Informatika.